by

Siapkan 10 titik penyekatan, Di himbau masyarakat untuk tidak kemana mana

-Daerah-989 views

Bogor,- Sorotperadilan.com l Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) rencananya akan diterapkan malam nanti pukul 00.00 WIB, Rabu (15/4/2020).

Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan persiapan PSBB di Kota Bogor sudah 90 persen.

Nantinya akan ada 10 titik penyekatan di beberapa pintu masuk Kota Bogor.

“Penerapan sudah ada forum lalu lintas semua sudah hadir dari kepolisian sudah hadir intinya kita akan melakukan penyekatan di 10 titik di Kota Bogor,” ujarnya saat ditemui di wilayah Bogor Barat, Selasa (14/4/2020).

10 titik penyekatan di Kota Bogor di antaranya asalah di Simpang Ciawi, Simpang Baranangsiang, Simpang Borr, Simpang Pomad, Simpang Yasmin, Simpang Bubulak, Simpang Batu tulis, Simpang Empamg, Simpang Gunung Batu, Simpang RSUD.

Dedie mengatakan bahwa tujuan PSBB adalah menekan sedini mungkin mobilisasi kendaraan dan masyarakat.

“Jadi yang tidak bekepentingan kita imbau agar tidak kemana-mana nanti repot sendiri,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Dinas Perhubungan Kota Bogor Eko Prabowo mengimbau agar warga yang tidak berkepentingan untuk tidak keluar rumah.

Nantinya dalam penyekatan tersebut akan dilakukan pemeriksaan dan sosialisaai serta edukasi terkait aturan PSBB.

“Upaya prefentif kepada pengguna angkutan umum maupun pribadi kita lihat mobil pribadi kita sosialisasikan jumlah penumpang, kalau masih berlebih kita kasih masukan gak bole karena ada PSBB, gak pakai masker suruh balik, harus pakai sarung tangan, kalau tidak suruh balik, suruh ngelengkapi semuanya,” ujarnya.

Mengenai persiapan PSBB Kepala Bidang Lalu Lintas Dody Wahyudin mengatakan bahwa saat ini proses persiapannya masih terus dilakukan.

“Iya anak-anak masih dilapangan, kita beberapa sudah dipasang water barier dan baliho beberapa lagi masih proses,” ujarnya.(diki)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed