by

KELURAHAN GUNUNG BATU TERIMA 93 PAKET BANPROV JABAR

Bogor,-Sorotperadilan.com l Bantuan Dari Provinsi Jawa Barat Berupa bahan makanan Pokok mulai Tiba di Kelurahan Gunung Batu Kota Bogor siang tadi, Sebanyak Sembilan puluh tiga (93) paket banprov tersebut tiba melalui pegawai Pt.Pos Indonesia dan diterima langsung oleh Lurah Gunung Batu yang selanjutnya akan didistribusikan kepada masyarakat,

Babinsa Kelurahan Gunung Batu Bogor Barat Serma Moch.Yusuf Yang turut hadir mengikuti proses penyerahan Banprov Jabar Di Dikantor Krlurahan Gunung Batu mengatakan,

“Alhamdullilah ditengah Suasana Bulan Suci Ramadhan Bantuan Sosial dari Provinsi untuk warga kami yang terdampak Covid -19 sudah terealisasikan, Ungkap Babinsa

“selanjutnya kami akan mendistribusikan bantuan Tersebut kepada masyarakat, mudah mudahan bantuan ini dapat bermamfaat bagi mereka dalam menjalani situasi Ini, sambungnya,

“Kita Faham Bantuan ini belumlah dapat memenuhi kebutuhan masyarakat, terlebih masyarakat yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah, kita yakinkan supaya dapat bersabar terlebih dahulu, pemerintah pusat Maupun Daerah telah menyiapkan bantuan Sosial dari sembilan pintu yang berbeda, namun seperrtinya bagi masyarakat yang belum mendapat bantuan, kemungkinan pemerintah melalui dinas terkait masih terkendala masalah data mereka yang belum terverifikasi,”
Jelas Serma Moch.Yusuf.

Bantuan dari Provinsi Jawa Barat Jika dijumlahkan ke bentuk uang nilainya mencapai Rp.500.000, Namun pemerintah dalam hal ini membagi 2/3 jumlah tersebut kedalam bentuk paket bahan makanan diantaranya Beras 10 kg, Telor 2 kg, Makanan kaleng 4 buah, Gula 1 kg, Minyak 2 ltr, Terigu 1 kg, Vit C 1 paket serta Mie Instan 16 bungkus, Sisanya Pemprov Jabar menyalurkan bantuannya dalam bentuk uang tunai sebesar Rp.150.000.(Heryanto)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed