by

Jalin Silaturahmi Dandim 0606 Kota Bogor Sambangi Ponpes Asogiri

Bogor,- Sorotperadilan.com l Guna meningkatkan tali silaturahmi dikalangan tokoh masyarakat yang ada di wilayah Kota Bogor, Komandan Kodim 0606 Kota Bogor Kolonel Inf Robby Bulan S.I.P mengadakan kunjungan Ke Pimpinan Ponpes Asogiri Ajengan Mama Nahrowi alamat Jl. Pangeran Asogiri No 1 RT 01/RW 05 Kel. Tanah Baru Kec. Bogor Utara Kota Bogor.pada Pukul 08.00 WIB Sampai Dengan Pukul 10.30 WIB, Minggu (5/7/20).

Dandim beserta rombongan disambut langsung oleh pimpinan pondok pesantren Assogiri Ajengan Mama Nahrowi beserta seluruh pengurus Ponpes tersebut.

Menurut Dandim, anjang sana ini sebagai bentuk silaturahmi terhadap para tokoh yang ada di wilayah Kota Bogor sehingga akan mempererat silaturahmi yang sudah terbangun selama ini, sekaligus memperkenalkan diri Sebagai Dandim 0606 Kota Bogor.

“Terpeliharanya kondusifitas wilayah, tidak hanya dibangun dari koordinasi yang terpadu dan terbangunnya sinergitas antara aparatur pemerintahan, aparat keamanan maupun instansi terkait, namun dibutuhkan peran serta para tokoh, baik tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda maupun komponen masyarakat lainnya yang ada di wilayah,” tegas Dandim.

“Disisi lain, karena di Kota Bogor ini baru menjabat beberapa hari, alangkah baiknya bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri agar lebih akrab,” tambahnya.

Sementara itu, pimpinan Pondok Pesantren Asogiri Ajengan Mama Nahrowi mengucapkan Berterimakasih banyak atas silaturahmi Komandan Kodim beserta rombongan.

“Kami mengucapkan terimakasih atas waktunya Dandim untuk berkunjung di ponpes kami, semoga hubungan dengan Kodim akan menjadikan lebih baik, demi kondusifitas situasi di wilayah Kota Bogor ,” ucapnya.

Turut serta mendampingi Dandim 0606/ Kota Bogor Danramil 06-05 Bogor Utara Kapten Inf Suharja, Dan unit Intel Lettu inf Sunari, dan Babinsa Tanah Baru. Kegiatan berjalan tertib dan lancar.(erris)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed