by

Jelang Hari Juang TNI AD 2020, Korem 061/Suryakancana Gelar Baksos Donor Darah

Bogor -Sorotperadilan.com | Dalam rangka Hari Juang TNI AD 2020, Korem 061/Suryakancana menyelenggarakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Donor Darah, bertempat di Aula Suryakancana, Jl. Merdeka no.64 Kota Bogor, Kamis (10/12).

 

Danrem 061/Sk Brigjen TNI Achamad Fauzi, S.IP., M.M, yang ikut menyumbangkan darahnya dalam kegiatan donor darah tersebut, menyampaikan bahwa “kegiatan baksos donor darah yang di selenggarakan ini merupakan wujud kepedulian kita untuk mendukung program kemanusiaan”.

 

Kegiatan donor darah ini bekerjasama dengan PMI kota Bogor, PMI menyiapkan 200 kantong untuk peserta Donor, yang terdiri dari Prajurit Jajaran Korem 061/Suryakancana, Polres Bogor/ Kab. Bogor, KBT (FKPPI, PPM dan HIPAKAAD), Oramas Bela Negara serta Masyarakat sekitar Korem 061/Suryakancana. (Erris/Dk)

Sumber : (Penrem 061/Sk)

About The Author

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed