by

Polsek Bogor Barat Himbau warga menjalankan prokes Covid-19, pake masker, cuci tangan dan prilaku hidup bersih

Bogor,–Sorotperadilan.com l Kapolsek Bogor Barat, Polresta Bogor Kota, KOMPOL SUNDARTI.SH, Terus gencar melakukan sosialisasi 3 M protokol kesehatan kepada Warga dan Masyarakat terkait penyebaran Corona virus Disease (Covid-19), Sosialisasi ini dilakukan agar Warga dan Masyarakat di wilayah hukum Polsek Bogor Barat dapat menjaga diri dari Ancaman virus yang penularannya sangat cepat.
Sosialisasi ini melibatkan seluruh anggota Polsek Bogor Barat terutama para bhabinkamtibmas yang disebar dimasing-masing kelurahan untuk melakukan secara Persuasif dan Humanis.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Aiptu Sodikun Bhabinkamtibmas kel Pasir Mulya kec Bogor Barat, yang hadir di ditengah-tengah masyarakat untuk menyambangi warga secara door to door yaitu sdr. Rudi selaku ketua Rt.02/05 kel Pasir Mulya untuk membantu mensosialisasikan himbauan pemerintah kepada warganya tentang protokol kesehatan yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak , untuk memutuskan mata rantai penyebaran virus corona baik dilingkungan keluarga maupun lingkungan pergaulan atau aktivitas sehari-hari. , sehubungan Kota Bogor masuk dalam Zona Merah, Khusus di RW-RW yang dinyatakan sebagai Zona Merah. Rabu ( 16/09 ).

“Alhamdulillah seluruh anggota Polsek Bogor Barat khususnya para bhabinkamtibmas dalam kegiatan sosialisasi tentang himbauan kepada Masyarakat sangat didukung oleh para tokoh masyarakat dan tokoh pemuda serta pengurus di wilayah untuk sama-sama memberikan Edukasi bagaimana mendisplikan diri terhadap Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) “ ungkap Kompol Sundarti kepada team media .

“Pihak Polsek Bogor Barat akan terus melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada warga masayarakat, Diharapkan seluruh warga masyarakat patuh terhadap SOP protokoler kesehatan, terbiasa dengan menggunakan masker dan mencuci tangan guna Pola Hidup Bersih Sehat, serta terbangun kesadaran mandiri seluruh warga masyarakat akan mematuhi SOP protokoler kesehatan, sehingga dapat bersama sama mencegah dan memutus penyebaran covid 19. “ pungkas Kompol Sundarti (Rifani/Kasubag humas polresta)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed