by

Kapolres Lebak berikan Bantuan kepada Korban Tanah Longsor Kp. Cikapol Kecamatan Cirinten.

-Daerah-1,529 views

LEBAK,-Sorot peradilan.com Kapolres Lebak Polda Banten berikan bantuan kepada korban tanah longsor atau pergeseran tanah di kp.Cikapol Desa Karangnunggal Kec. cirinten Kabupaten Lebak.pada Senin,(04/01/2021).

Kapolres Lebak AKBP Ade Mulyana,SIK mengatakan Polres Lebak telah memberikan bantuan kepada korban tanah longsor berupa beras.

“Kami, Polres Lebak telah memberikan bantuan kepada korban tanah longsor di kp.Cikapol Desa Karangnunggal Kec. Cirinten Kabupaten Lebak berupa beras sebanyak 50 paket” ujar AKBP Ade Mulyana.

Bencana Tanah longsor atau pergeseran tanah kp.Cikapol Desa Karangnunggal Kec. cirinten Kabupaten Lebak terjadi pada hari Minggu, 06 Desember 2020 sekitar jam 07.30 Wib yang mengakibatkan 11 ( sebelas) rumah rusak berat, 1(satu) rumah rusak Total,1 (satu) rumah rusak ringan” ungkap Ade

Kata Ade, “Bantuan tersebut di serahkan oleh Kasat Sabhara AKP Suharto,S.Sos dan KBO Sat Binmas yang di serahkan kepada korban tanah longsor bertempat di Posko Bencana Kantor Desa Karangnunggal Kecamatan Cirinten

Semoga dengan bantuan ini,dapat sedikit meringankan beban korban tanah longsor” harap Ade

Sementara itu Kasubsektor Cirinten Polsek Bojongmanik Iptu Edi Sucipto mengatakan Saat ini rumah korban rusak sudah mulai diperbaiki dan korban yang lain akan di relokasi di tempat yang aman” ungkap iptu edi (jum)*

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed